Mengharapkan Ampunan Tetapi Berkutat dengan Kemaksiatan, RIP: Keliru!
Tinta Media - Direktur Rumah Inspirasi Perubahan (RIP), Indra Fakhruddin mengatakan, sangat keliru Jika seorang muslim itu mengharapkan ampunan dari Allah Swt. tetapi berkutat dengan kemaksiatan.
“Sangat keliru jika seorang muslim mengharapkan ampunan dari Allah Swt. tetapi masih saja dia berkutat dengan kemaksiatan,” ungkapnya, di acara Bedah Buletin Dakwah Kaffah: Tobat dari Kezaliman, di kanal Youtube Rumah Inspirasi Perubahan, Sabtu (30/3/2024).
Menurutnya, kemaksiatan seperti memakan riba, melakukan korupsi, pembunuhan, apalagi mengeluarkan berbagai macam kebijakan-kebijakan zalim, itu tergolong dalam dosa besar.
“Termasuk dosa besar ketika tidak berhukum dengan hukum Allah, karena ini adalah perintah Allah Swt.,” imbuhnya.
Ia beralasan, Al-Qur'an selain memiliki aspek ruhiah juga memiliki aspek politik yang di dalamnya menyangkut ekonomi dan hukum.
”Tidak berhukum dengan hukum Allah dalam membangun kekuasaan pemerintahan juga termasuk melakukan dosa besar,” tandasnya.
Ia menyatakan, dibutuhkan penjelasan rinci bagaimana sebenarnya kezaliman dosa besar itu, termasuk kezaliman yang sering didengung-dengungkan sekarang ini.
“Kita tidak boleh mengambil hak orang lai dalam hal harta, kehormatan, ataupun jiwa. Sebab itu adalah bentuk kezaliman,” pungkasnya.[] Azzaky Ali