Jurnalis: Dakwah Islam Kaffah adalah Dakwah yang Dibenci Kafir Barat - Tinta Media

Minggu, 27 Oktober 2024

Jurnalis: Dakwah Islam Kaffah adalah Dakwah yang Dibenci Kafir Barat

Tinta Media - Berbicara mengenai peluang dakwah Islam diberi ruang atau tidak oleh rezim baru ini, jurnalis senior, Joko Prasetyo, menilai bahwa dakwah Islam kaffah adalah dakwah yang dibenci oleh Kafir Barat.

"Kalau peluang, insyaallah akan selalu ada. Dakwah sebagian ajaran Islam tentu saja diberi karpet merah. Hanya saja, bila dakwahnya untuk penerapan syariat Islam kaffah dalam naungan khilafah adalah dakwah yang dibenci kafir Barat. Jadi, sangat mungkin akan dipersekusi bahkan dikriminalisasi sebagaimana yang terjadi pada rezim sebelumnya," tuturnya kepada Tinta Media, Kamis (24/10/2024).

Menurutnya, bila rezim Prabowo konsisten melanjutkan kebijakan rezim Jokowi, tentu saja sangat mungkin akan mempersekusi dan mengkriminalisasi dakwah penerapan syariat Islam secara kaffah dalam naungan khilafah.

Namun, sambungnya, itu semua tidak dapat menggugurkan kewajiban dakwah penerapan syariat Islam secara kaffah dalam naungan khilafah.

Terakhir ia menegaskan bahwa diberi karpet merah maupun dipersekusi dakwah penerapan syariat Islam secara kaffah hukumnya wajib

"Jadi, baik digelar karpet merah ataupun dipersekusi/kriminalisasi tetap saja dakwah penerapan syariat Islam secara kaffah dalam naungan khilafah tetap saja hukumnya wajib! Allahu Akbar!" pungkasnya.[] Nur Salamah

Rekomendasi Untuk Anda × +

Bagikan artikel ini

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini.

Artikel Menarik Lainnya :