Paradigma Institute: Hasil Kepemimpinan Demokrasi Tidak Berkualitas - Tinta Media

Selasa, 13 Agustus 2024

Paradigma Institute: Hasil Kepemimpinan Demokrasi Tidak Berkualitas

Tinta Media - Direktur Paradigma Institute Muhammad Ihsan YS mengemukakan, hasil kepemimpinan demokrasi tidak berkualitas.

"Hasil kepemimpinan dari jalan demokrasi ini tidak sejalan dengan kualitasnya. Ujung-ujungnya menghasilkan penguasa-penguasa minim literasi tidak paham bernegara, tidak paham aturan bahkan hanya tarik menarik kepentingan," tuturnya kepada Tinta Media, pada Jumat (2/8/2024) melalui tulisannya yang berjudul "Politik Kue Tambang dan Kesejahteraan Rakyat".

Mengajak melihat fakta saat ini, Muhammad Ihsan menyatakan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai cerminan kepemimpinan hasil sistem politik dan pemerintahan demokrasi, tidaklah fokus memikirkan kesejahteraan

rakyat

"Di akhir masa jabatannya, malah semakin menyengsarakan di tengah kemunduran ekonomi yang tidak karuan. Di akhir masa jabatannya malah sibuk 'bagi-bagi kue' Tambang (sumber daya alam/SDA), ungkapnya.

Padahal, menurut Muhammad Ihsan, barang tambang ini seharusnya tidak boleh dimiliki oleh swasta, individu, apalagi golongan tertentu, karena memang ini adalah hak atau milik seluruh rakyat.

Apalagi dalam pandangan Islam, ia juga menjelaskan, hukum barang tambang skala besar adalah hak kepemilikan umum.

"Seharusnya dikelola 100% oleh negara yang hasilnya nanti dibagikan untuk rakyat umum secara merata agar rakyat sejahtera dengan cepat," jelasnya.

Ia pun merasa aneh mengapa ormas-ormas penerima konsesi tambang yang katanya memiliki banyak pesantren dan universitas ini malah sama sekali tidak paham dengan aturan sistem ekonomi Islam ini?

"Jelas-jelas tambang skala besar ini haram dikelola oleh selain negara," herannya.

Untuk itu, menurutnya, perlu dipikirkan betul adanya pemimpin dan sistem yang berjalan yang benar-benar membuat rakyat sejahtera.

"Itulah Islam yang diterapkan secara kaffah (totalitas)," pungkasnya. [] Muhar

Rekomendasi Untuk Anda × +

Bagikan artikel ini

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini.

Artikel Menarik Lainnya :