Kasus TPPO Mahasiswa, IJM: Bongkar dan Adili Para Pelaku yang Terlibat - Tinta Media

Minggu, 07 April 2024

Kasus TPPO Mahasiswa, IJM: Bongkar dan Adili Para Pelaku yang Terlibat



Tinta Media - Menyoroti kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO) yang melibatkan mahasiswa, Direktur Indonesia Justice Monitor  (IJM) Agung Wisnuwardana menyerukan, agar kasus tersebut dibongkar dan para pelaku yang terlibat diadili.

“Bongkar dan adili siapa pun yang  terlibat dalam perdagangan orang dengan modus magang ferienjob (program kerja yang mengandalkan tenaga fisik) ke Jerman!” ujarnya dalam program Aspirasi: Pihak Kampus dan Menteri Nadiem ikut Bertanggung Jawab? Di kanal YouTube Justice Monitor, Senin (1/4/2024).

Menurutnya, para pelaku tampak mempunyai jaringan rapi untuk meyakinkan mahasiswa dan kampus agar mau bergabung.

“Jaringan ini, ternyata terhubung dengan agen tenaga kerja di Jerman yang ujungnya adalah tindakan TPPO,” ungkapnya.

Selain itu, Agung menduga ada perusahaan yang bertugas mempromosikan ferienjob di kampus-kampus seluruh Indonesia. 

Lalu, sambungnya, ada perusahaan penyedia layanan administratif, termasuk kontrak kerja bagi kampus dan mahasiswa yang berminat dengan program ferienjob tersebut.

“Diduga, mereka juga bekerja sama dengan oknum akademisi untuk meyakinkan para petinggi kampus di Indonesia,” tandasnya.

Sebelumnya, Agung mengungkapkan, sebanyak 1.047 mahasiswa dari 33 universitas di Indonesia diduga menjadi korban eksploitasi kerja dengan modus magang di Jerman pada Oktober sampai Desember 2023. 

Kasus ini diketahui terkait dengan adanya dugaan tindak pidana perdagangan orang (TPPO) berkedok Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

“Mahasiswa tersebut dipekerjakan secara nonprosedural sehingga tereksploitasi,” pungkasnya.[] Muhar
Rekomendasi Untuk Anda × +

Bagikan artikel ini

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini.

Artikel Menarik Lainnya :