Tinta Media ‐ Aktivis Muslimah Ustazah Iffah Ainur Rahmah menuturkan bahwa sekulerisme menjadi pijakan lahirnya kebijakan-kebijakan yang secara tidak adil mengalienasi atau mengasingkan muslim dari masyarakatnya.
"Kita tahu adanya larangan niqab dan adanya larangan hijab di tempat-tempat umum," tuturnya di Muslimah Talks: Ratusan Siswa Dipaksa Lepas Abaya, Bukti Kegagalan Integrasi Perancis. Jumat ( 08/09/2023 ) di Youtube Muslimah Media Center.
Menurutnya, ini adalah beberapa contoh yang menunjukkan mereka memberlakukan prinsip leishite atau sekularisme tingkat dewa.
Ia menilai ini memunculkan penolakan ataupun melemahkan sense of belonging rasa kepemilikan pada warga muslim di Perancis. "Dan model atau benih kegagalan Prancis mengintegrasikan mereka," jelasnya.
Islam Sudah Mencontohkan
Ustazah Iffah menjelaskan bahwa Islam justru sudah mencontohkan sejak sekian belas abad yang lalu bahwa Rasul Shallallahu Alaihi Wasallam membangun sebuah masyarakat Madinah yang penduduknya plural bermacam suku bangsa dan bahkan berbeda agama. "Mereka hidup harmonis dalam satu kesatuan pemerintahan berdasarkan syariat," ucapnya.
"Islam memberikan pijakan yang sangat kokoh untuk mengintegrasikan sebuah masyarakat dengan adanya aturan yang benar yang diberlakukan untuk semuanya dan diperlakukan secara adil," terangnya.
"Orang-orang non muslim mereka hidup harmonis di bawah naungan Islam mereka tidak ditindas, tidak diskriminasi," ucapnya.
"Sebuah penataan atas keragaman tanpa menghasilkan ketidakadilan, mereka akan mendapatinya di bawah naungan sistem Islam sebagaimana dulu dipraktikkan di dalam sistem Khilafah," pungkasnya.[] Muhammad Nur