Ustadz Maman Abdullah Ingatkan Pemuda untuk Mengkreasikan Dakwah di Era Digital - Tinta Media

Selasa, 18 April 2023

Ustadz Maman Abdullah Ingatkan Pemuda untuk Mengkreasikan Dakwah di Era Digital

Tinta Media - Pimpinan Yayasan Al Ukhuwah Garut, Ustadz Maman Abdullah mengingatkan pemuda terkait pentingnya mengkreasikan dakwah di era digital.

"Apa yang di sampaikan di era digital bisa direkam, dishare, selama itu bisa utuh seratus persen, siapa saja bisa mendengarkan, menyimaknya, bahkan berulang-ulang. Ini sangat penting sekali bagi para pemuda, para da'i untuk bisa mengkreasikan dakwahnya," ujarnya kepada Tinta Media selesai acara Nuzulul Qur'an Show dengan tema Step Up to Jannah, Ahad (16/4/2023). 

Menurut Al Maghfur, sapaan akrabnya, setiap Muslim punya kewajiban untuk menyampaikan atau mendakwahkan Islam kepada manusia. "Kemajuan digital kini merambah ke semua bidang, termasuk dalam dakwah ini. Kita bisa memanfaatkan teknologi digital karena secara digital itu adalah bebas murni seperti pisau. Tergantung kita menggunakannya," ujarnya. 

Ia mengatakan teknologi digital ini bisa baik dan bisa buruk. "Tentunya dengan digital ini kita lebih bisa, lebih efektif dalam dakwah, satu kali kita bikin konten, itu bisa ditonton beberapa kali, dengan jangkauan yang sangat luas. Tidak dibatasi ruang dan waktu, sehingga sangat efektif sekali dibandingkan dengan klasikal," terangnya.

Menurutnya, pola dakwah klasikal cuma ceramah di hadapan beberapa jamaah. "Mungkin cuman dihadiri oleh dua puluh, tiga puluh, empat puluh. Setelah itu mereka lupa dengan apa yang kita sampaikan tapi kalau dengan digital bisa direkam, di-share itu," tuturnya. 

Menurutnya, kemajuan sekarang ini sangat berarti, terutama bagi generasi baru yakni generasi Y dan Z. "Mereka lebih familiar dengan dunia digital. Berbeda dengan generasi sebelumnya," pungkasnya.[] Kang Apin

Rekomendasi Untuk Anda × +

Bagikan artikel ini

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini.

Artikel Menarik Lainnya :