Tinta Media - Bersyukur terhadap nikmat Allah adalah kewajiban setiap Muslim. Bila merasa lebih mudah mengeluh ketimbang bersyukur cobalah praktikan tips di bawah ini. Semoga berhasil.
Pertama, mulailah bersyukur sejak bangun tidur. Salah satu caranya dengan membaca dan memahami doa bangun tidur. Mengawali hari dengan bersyukur membuat kita lebih peka lagi terhadap nikmat-nikmat lain yang Allah SWT berikan.
Kedua, selalu lihat yang masih ada, bukan yang sudah hilang. Meratapi yang sudah tiada, memancing untuk mengeluh. Padahal yang sekarang dimiliki lebih banyak daripada yang hilang.
Ketiga, catat setidaknya lima hal yang patut kita syukuri tiap harinya. Mudah kok. Contohnya, mensyukuri bisa menghirup oksigen, darah mengalir dalam tubuh, mata untuk melihat, telinga yang bisa mendengar, mulut yang bisa berbicara. Bayangkan kalau oksigen yang kita hirup harus bayar? Berapa miliar uang dalam setahun yang harus kita bayarkan? Itu baru oksigen, belum nikmat lainnya.
Keempat, sering-seringlah lihat ke bawah dalam hal duniawi. Sedangkan lihatlah yang lebih tinggi dari kita dalam hal akhirat atau ibadah. Bandingkan yang kita miliki dengan nikmat yang diperoleh orang-orang yang tak seberuntung kita. Sering-seringlah dibandingkan. Maka kita akan tercengang, begitu banyak nikmat Allah yang kita tidak sadari.
Semoga kita senantiasa menjadi Muslimin yang senantiasa bersyukur kepada Allah SWT dan terjauhkan dari kufur nikmat. Aamiin.[]
Joko Prasetyo
Jurnalis
Dimuat pada rubrik Tips newsletter Badan Wakaf Al-Qur’an (BWA) edisi 28 (Mei 2013).