TIPS AGAR DISAYANG MERTUA - Tinta Media

Sabtu, 04 Juni 2022

TIPS AGAR DISAYANG MERTUA


Tinta Media - Bagi sebagian pasangan, hubungan antara menantu dengan mertua sering kali menjadi pemicu timbulnya konflik kehidupan rumah tangga. Dan biasanya, pertikaian itu terjadi antara pihak istri dan mertuanya. Untuk meminimalisir hal itu terjadi, semoga enam tips di bawah ini bisa membantu. 

Pertama, hormatilah orang tua suami, bicaralah dengan lembut dan penuh cinta. Perlakukanlah orang tua suami Anda seperti ibu dan ayah Anda sendiri. 

Kedua, ciumlah tangan ayah dan ibu suami, setiap kali Anda bertemu. Kemudian tanyakan dengan antusias keadaan mereka.

Ketiga, ketika sedang berkumpul bersama, berilah tempat terbaik untuk mertua Anda, tersenyumlah dan buatlah mereka merasakan senyaman mungkin.

Keempat, jika ayah dan ibu mertua Anda telah lanjut usia, Anda harus membantu memelihara dan merawat keduanya.

Kelima, jadikanlah sikap mudah memaafkan dan lapang dada sebagai brand Anda, dan jangan mencari-cari dosa atau kesalahan ayah dan ibu mertua.

Keenam, sering-seringlah telepon kepada mereka jika tidak bertemu, tanyakanlah keadaan mereka selama kamu tidak mengunjungi mereka.

Bila tips di atas diamalkan, insyaallah mertua akan sayang. Tapi masalahnya kamu sudah nikah belum? He...he... Bila belum, Om Joy doakan semoga segera mendapat suami dan calon mertua yang shalih dan shalihah. Aamiin.[]


Joko Prasetyo
Jurnalis 

Dimuat pada rubrik Tips newsletter Badan Wakaf Al-Qur’an (BWA) edisi 31 (November 2013).

Catatan: Paragraf terakhir hanya tambahan barusan.
Rekomendasi Untuk Anda × +

Bagikan artikel ini

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini.

Artikel Menarik Lainnya :