Allah Pasti Kabulkan Do'a Setiap Hamba-Nya - Tinta Media

Kamis, 09 Juni 2022

Allah Pasti Kabulkan Do'a Setiap Hamba-Nya


Tinta Media - "Allah sangat dekat dengan hamba-Nya dan pasti akan mengabulkan do'a-do'a mereka," ungkap Ustazah Noval Tawang dalam One Minute Booster: Doa Yang Hendaknya Pengemban Dakwah Panjatkan, Sabtu (4/6/2022) melalui kanal Youtube Muslimah Media Center.

Keterangannya ini tertuang dalam Al-Qur'an Surat Al-Baqarah ayat 186 yang artinya: "Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu Muhammad, tentang Aku, maka sesungguhnya Aku dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia berdoa kepada-Ku. Hendaklah mereka itu memenuhi perintah-Ku dan beriman kepada-Ku agar mereka memperoleh kebenaran."( QS. Al-Baqarah : 186)

Ia menguatkan penjelasannyadengan menukil hadits Qudsi yang artinya: "Demi kemulyaan Ku pasti Aku akan menolongmu, walau setelah waktu yang tidak ditentukan". (Maksudnya adalah, kapanpun berdoanya, pasti Akan dikabulkan: THR. At-Tirmidzi).

Selain itu, Ustazah Noval Tawang juga menjelaskan bahwa syarat dikabulkannya doa adalah jika orang yang berdoa senantiasa menyambut perintah Allah dalam kehidupannya dan menyertakan keimanan kepada Allah dalam doanya.

"Jadi, jika kita menyambut perintah Allah dengan menjalankan syariat-Nya dimuka bumi ini dan senantiasa menyertai doa kita dengan keimanan akan dekatnya pertolongan Allah, serta keimanan bahwa Allah akan mengabulkan doa kita maka niscaya Allah akan memberi petunjuk dan membimbing kita untuk mendapatkan kebaikan dunia dan akhirat," imbuhnya.

Ia berkata, bahwa Rasulullah SAW pernah mengingatkan, jika amar makruf nahi mungkar ditinggalkan, maka Allah tidak akan mengabulkan doa siapa saja yang berdoa kepada-Nya. Nabi Muhammad SAW bersabda : "Demi dzat yang jiwaku berada pada genggaman-Nya, kalian harus memerintahkan terhadap yang ma'ruf dan melarang dari yang mungkar atau Allah akan segera mengirimkan siksa darinya. Kemudian kalian berdoa maka Ia tidak akan mengabulkan doa kalian." (THR. At-Tirmidzi).[] Yupi UN


Rekomendasi Untuk Anda × +

Bagikan artikel ini

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini.

Artikel Menarik Lainnya :