Ajengan YRT: Dalil Islam Moderat Sama Sekali Tak Nyambung - Tinta Media

Senin, 16 Mei 2022

Ajengan YRT: Dalil Islam Moderat Sama Sekali Tak Nyambung


Tinta Media  - Mudir Ma'had Khadimus Sunnah Bandung Ajengan Yuana Ryan Tresna (YRT) menilai dalil terkait Islam moderat sama sekali tidak nyambung.


"Setelah saya periksa dari berbagai aspeknya (seperti takhrij dan syarahnya), saya hanya tersenyum, karena sama sekali tidak nyambung," tuturnya kepada Tinta Media, Senin (16/5/2022).

Menurutnya, diksi Islam moderat sebenarnya problematik. Karena Islam adalah Din dengan seperangkat akidah dan syariahnya. "Islam adalah jalan hidup yang unik dan berbeda dengan agama dan ideologi lain," ujarnya.

Ia mempertanyakan, mengapa harus ada istilah Islam moderat? Allah memerintahkan untuk masuk ke dalam Islam secara kaffah (keseluruhan), "Tanpa memberikan peluang untuk memilah dan memilih mana yang sesuai dengan selera kita," ulasnya.

Ia menjelaskan bahwa kalau yang dimaksud adalah "muslim moderat" masih mungkin diterima secara redaksi. Namun juga akan menyisakan masalah yaitu definisi dan batasan "moderat". Kalau dibiarkan bebas, maka akan sangat berbahaya. "Istilah tersebut sering dimaknai pertengahan antara radikal dan liberal. Saat radikal dialamatkan pada mereka yang memiliki komitmen berislam secara mengakar, maka istilah moderat telah melahirkan kegamangan dalam berislam," paparnya.

"Lebih dari pada itu, moderat jadi alat adu domba karena pada faktanya ia juga berpihak," ungkapnya.

"Fenomena asal menempatkan dalil sering terjadi. Biasanya datang dari mereka yang tidak mengerti ilmu-ilmu syariah seperti bahasa Arab, Ushul fikih dan musthalah hadits. Asal tempel. Itu sangat berbahaya," tandasnya.[] Ajirah
Rekomendasi Untuk Anda × +

Bagikan artikel ini

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini.

Artikel Menarik Lainnya :